Archive for Oktober 2011

VIVA BLOGGER INDONESIA

Bagi sobat yang mengaku blogger, kurang lengkap kayaknya klo tidak mengenal Evan Williams. Udah kenalan khannn...

Beliau adalah yang membuat blogger.com, seingatku tahun 94, ntar klo salah dikoreksi ya sob, kala itu lagi mulai marak tawaran membuat daily diary ato personal diary di dunia maya yang terkenal dengan webblog, weblog dan sebagainya, mulai dari bentuk jurnal sampe blog. Tapi jaman dahulu masih sulit-sulit klo buat jurnal/diary/blog. Kita harus paham dengan html ato css yang rumit banget. Nah blogger.com yang dibuat oleh Evan Williams ini mengawali era kemudahan dunia blogger, dari yang hanya dimiliki oleh orang yang paham bahasa pemrograman menjadi blog yang familiar dengan ibu rumah tangga.


Setelah blogger lahir, kemudian bermuncullah kemudahan-kemudahan blog-blog platform lain, seperti wordpress, blogdrive, dan lain sebagainya. Tapi saat itu blogger.com masih belum tenar banget, baru setelah dibeli oleh om google sang penguasa dunia maya, jadilah blogger.com merajai duni perbloggeran. Apalagi setelah google juga membeli picassa yaitu program foto dunia maya dan digabungkan dengan blogger.com maka jadilah blogger.com menjadi lebih siipp lagi.

Oleh karena itulah, namanya orang yang punya diary dunia maya disebut blogger apapun platformnya. Walaupun dia g pake blogger/blogspot, tapi memakai blogdetik, blogdrive, multiply, wordpress, dagdigdug dan sebagainya, sebutannya tidak berubah, yaitu BLOGGER.

Pertumbuhannya sangat pesat, aku lupa berapa juta, padaha tadi baru nyolong baca di gramedia, hehehe.. tapi yang jelas di Indonesia tiap hari bertambah sekitar 600 blog baru. Entah itu blogger baru ato blogger lama yang bikin blog baru kagak tahu. Tapi yang jelas angkanya sangat signifikan sob. Nah karena di Indonesia tahun kemarin sudah diadakan pesta blogger indonesia pertama dan antusiasnya sangat mantap, juga pro dan kontranya karena memakan biaya yang banyak juga mantap. Tapi yang jelas oleh M Nuh saat itu dicanangkan bahwa peringatan blogger indonesia jatuh pada tanggal 27 Oktober.



So, VIVA BLOGGER INDONESIA, apapun tujuan ngeblognya, jadikan kita love in peace n sarana membangun bersama bangsa kita yang lagi sakit akut ini sobat :D,

SALAM HANGAT DARIKU BUAT SOBAT BLOGGER SEMUA, SUCCEZ FOR ALL

pict from : jalanjalandingin

Posted in , , , , | 58 Comments

TUHAN SELALU MEMBERIKAN YANG TERBAIK BAGI KITA


Aku meminta kepada Tuhan untuk menyingkirkan MASALAH-MASALAHKU.
Tuhan 'menjawab': TIDAK. Itu bukan untuk KU-singkirkan, tetapi agar kau MENGALAHKANNYA.

Aku meminta kepada Tuhan untuk menyembuhkan KECACATANKU.
Tuhan menjawab: TIDAK. Jiwa adalah SEMPURNA, badan hanyalah SEMENTARA.

Aku meminta kepada Tuhan untuk menghadiahkanku KESABARAN.
Tuhan menjawab: TIDAK. Kesabaran adalah HASIL DARI KESULITAN; itu tidak dihadiahkan, itu harus dipelajari.

Aku meminta kepada Tuhan untuk memberiku BERKAT.
Tuhan menjawab: TIDAK. Aku memberimu RASA SYUKUR. Agar hidupmu tak pernah kekurangan.

Aku meminta kepada Tuhan untuk menjauhkan PENDERITAAN.
Tuhan menjawab: TIDAK. Penderitaan menjauhkanmu dari perhatian duniawi & membawamu mendekat padaKU.

Aku meminta kepada Tuhan untuk MENUMBUHKAN IMANKU.
Tuhan menjawab: TIDAK. Kau harus menumbuhkannya sendiri, tetapi AKU akan memangkas untuk membuatmu berbuah lebih cepat.

Aku meminta kepada Tuhan SEGALA HAL sehingga aku dapat MENIKMATI HIDUP.
Tuhan menjawab: TIDAK. Aku akan MEMBERIMU HIDUP, sehingga kau dapat menikmati segala hal.

Aku meminta kepada Tuhan membantuku mengasihi orang lain seperti IA mengasihiku.
Tuhan menjawab: "Aaahhh, akhirnya kau mengerti juga."

Bagi dunia kau mungkin hanya seseorang, tetapi bagi seseorang kau mungkin dunianya. Karena itu, belajarlah mengasihi mereka. Luar Biasa!!!

ini kushare dari Andrie Wongso sobat, untuk memotivasi semangat kita bersama, klo masih belum termotivasi lagi, silahkan rasakan di AKU BISA  

pict source :  dea-stories

Posted in , , , | 32 Comments

BLOG KU LUMUTEN

Ternyata jalan ketenaran dan kesuksesan seseorang adalah berbeda dengan jalan ketenaran dan kesuksesan orang lain. Seorang Steve Jobs, Mark Zuckerberg, Larry Page jalan kesuksesannya melalui dunia tekhnologi dalam indutri perangkat komunikasi. Seorang Bondan, Farah Quinn jalan kesuksesannya melalui dunia kuliner. Seorang Donald Trump, Robert Kiyosaki, Umar bin Khattab, Usman bin Affan jalan kesuksesannya melalui dunia properti dan real estate. Seorang George Soros, Sri Mulyani,  Boediono adalah ahli di dalam perekonomian. Seorang Sule, Parto, Olga jalan ketenarannya melalui bidang entertainment komedi. Syahrini, Anang, Charlie jalan kesuksesannya melalui musik. Messi, Christiano Ronaldo, Mezut Ozil, Rooney menggunakan olahraga sebagai jalan andalannya. Dan masih banyak lagilah sob klo mau dirinci satu persatu.

Nah yang beberapa waktu kemarin marak adalah jalan ketenaran Briptu Norman kala itu, g tahu sekarang katanya dah dicopot jabatannya di Brimob, nah Briptu Norman Kamaru tenar lewat rekaman konyolnya  caiyya-caiyya yang direkam dan diunggah lewat youtube and ramai orang yang melihatnya karena ramai diperbincangkan di dunia maya and masuk juga dalam infotainment yang bejibun akhirnya tenarlah sang Briptu tersebut.

Sebelum Briptu Norman pasti masih melekat di ingatan kita tentang ketenaran dari duo maut lipsing Jojo Shinta dengan keong racunnya, yang memporak-porandakan dunia infotainment, sehingga tenarlah nama dari duet lipsing mojang bandung keong racun ini. Hampir sama dengan Briptu, ketenarannya berasal dari rekaman youtube-nya.

Sekarang yang masih hangat-hangatnya adalah fenomena ketenaran dari seorang Ayu "Ting-Ting" yang muncul secara tak terduga kelihatannya dengan hit singlenya "alamat palsu". Emang fenomenal banget sih, tapi tahu tidak ternyata lagunya itu dan videonya dibuat tahun 2008/2007 gitu dan kelihat banget kan sederhananya, tapi disitulah letak kelebihannya klo menurutku. Tapi yang harus kita ketahui bersama bahwasanya yang mempopulerkannya bukanlah video unggahan youtube-nya atau kaset-kaset bajakannya melainkan karena masuk di RBT yang sering diinfokan di televisi, pernah tahu khan ya...


Nah yang fenomenal menurutku adalah pihak RBT atau manajer RBT-nya yang memilih hit ini untuk menjadi RBT yang paling sering diiklankan di televisi. Benar-benar seorang visioner yang mempunyai ketajaman intuisi akan kepopuleran sebuah hits untuk jadi RBT. Dan sekarang terbukti bahwa si manajer ini sukses besar khan ya. Akan tetapi yang membuat bingung pihak infotainment negeri ini yang akan mewawancarai si manajer TOP ini entah itu was-was, cek n ricek, info selebritis, insert, kabar-kabari, silet, paku, obeng, kiss, sun, dll adalah pihak infotainment tidak dapat menemukan rumah maupun kantor si manajer RBT TOP ini. Hal ini dikarenakan alamat yang diberikan adalah alamat palsu, dan sahabat-sahabatnya juga tidak tahu alamat sebenarnya, dimana..dimana...

source picture from http://radiogespatasik.multiply.com

Posted in , , , | 41 Comments
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...